About Me

BK SMA Negeri 1 Gegesik
Guru BK memfasilitasi siswa untuk meraih masa depan cerah
Lihat profil lengkapku
Diberdayakan oleh Blogger.

Statistik

Komentar

Sabtu, 26 November 2011

MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BEKERJA SAMA

Inisiatif dalam berhubungan sosial dapat ditunjukkan dengan perilaku menunjukkan kehangatan ketika berinteraksi dengan orang lain, dapat menerima keberadaan orang lain secara terbuka, dan terlibat dalam aktivitas kelompok yang merupakan lingkungan sosial yang lebih besar.



Ketika kita mengembangkan inisiatif untuk terlibat dalam aktivitas kelompok, kita belajar bekerja sama dengan orang lain untuk mencapai tujuan bersama. Kerjasama adalah keinginan untuk bekerja sama dengan orang lain secara kooperatif dan menjadi bagian dari kelompok. Bukan bekerja secara terpisah atau saling berkompetisi. Kompetensi kerjasama menekankan peran sebagai anggota kelompok, bukan sebagai pemimpin. Kemampuan bekerjasama sangat diperlukan karena sebagai makhluk sosial, dalam kehidupan sehari-hari manusia akan selalu bekerjasama dengan manusia lain. Kerjasama bukan sekedar “kerja bersama” tetapi kerjasama yang disertai dengan saling pengertian, saling menghargai dan saling membantu. 


Berikut langkah-langkah membangun inisiatif bekerjasama dalam kelompok.
a. Mengungkapkan harapan yang positif
1) Menyatakan harapan yang positif tentang orang lain dalam hal kemampuan, peran yang diharapkan, dsb.
2) Membicarakan anggota kelompok secara positif.
3) Menghargai hasil yang dicapai oleh kelompok.
b. Menghargai masukan
1) Menghargai masukan dan keahlian orang lain.
2) Mau belajar dari orang lain (termasuk dari bawahan dan teman sejawat).
3) Meminta ide dan pendapat kepada semua anggota kelompok untuk membantu membuat keputusan.
4) Mendorong kerjasama kelompok
c. Memberikan dorongan
1) Secara terbuka memberi pujian kepada orang yang berkinerja baik.
2) Mendorong dan memberdayakan orang lain.
3) Membuat orang lain merasa kuat dan penting.
d. Membangun semangat kelompok
1) Bertindak untuk menciptakan suasana kerjasama yang akrab dan moral kerja yang baik dalam kelompok  

    (misalnya menciptakan simbol identitas kelompok).
2) Menyelesaikan perselisihan yang terjadi dalam kelompok.
3) Melindungi/mempromosikan reputasi kelompok.

0 komentar:

Posting Komentar